Dapatkan Kemudahan Mendengarkan Musik Tanpa Batas Lewat Earphone True Wireless Murah Ini!

1147
Dapatkan Kemudahan Mendengarkan Musik Tanpa Batas Lewat Earphone True Wireless Murah Ini!

Koran.id – Untuk memudahkan kamu saat mendengarkan musik dengan bass yang mantap, tidak ada salahnya untuk memilih earphone true wireless rekomendasi berikut. Tak perlu khawatir soal harga, sebab kini sudah banyak produsen yang menawarkan earphone buatannya dengan kisaran harga murah. Dijamin tidak akan membuat kantongmu jebol, deh!

Dibilang mudah dalam hal mendengarkan musik, sebab earphone true wireless ini tanpa kabel, sehingga mudah dibawa kemana pun kamu pergi. Earphone dengan jenis true wireless ini berbeda dengan earphone wireless pada umumnya yang hadir dengan kabel untuk hubungkan kedua earpiece. Alasannya, earphone jenis true wireless menggunakan dua earpiece yang terpisah. Tentu saja earphone jenis tersebut bisa kamu gunakan baik itu secara mono atau stereo.

Rekomendasi Earphone True Wireless Murah Terbaik 2019

Buat kamu nih yang kebetulan sedang mencari earphone murah khusus untuk jenis true wireless, sepertinya kamu sedang ada di tempat tepat. Berikut ada beberapa rekomendasi earphone sejenis true wireless yang murah terbaik untuk kamu pilih.

1. Anker Soundcore Liberty Lite

Anker Soundcore Liberty Lite

Pilihan pertama earphone terbaik harga murah untuk jenis true wireless yang bisa dipilih adalah Anker Soundcore Liberty Lite. Ini merupakan earphone TWS terbaik dan murah yang paling digemari oleh banyak orang. Alasannya, selain harga banderolannya yang terjangkau, earphone tersebut pastinya mudah dalam hal penggunaan dan kamu pun bisa membawanya dengan cara meletakkan di dalam saku kecil sekalipun.

Hadir dengan enclosure oval yang memanjang, earphone dari Anker terbaik satu ini ternyata punya earpiece yang telah disertifikasi IPX5. Itu artinya, kamu bahkan bisa menggunakannya saat olahraga renang sekali pun, sebab memang anti air dan anti debu.

Sementara itu untuk driver yang ada di dalamnya ternyata sudah diberi lapisan graphene. Dengan begitu membuat earpiece Soundcore Liberty Lite mampu mengantarkan kualitas audio terbaik untuk semua frekuensi suara. Pada saat baterainya dalam kondisi penuh kamu bisa menggunakannya selama 3 – 4 jam non stop.

2. Mifa X3

Mifa X3

Pilihan lain, earphone TWS murah yang bisa kamu pilih adalah Mifa M3. Memiliki nama yang sangat sederhana earphone tersebut tentu saja bisa diandalkan untuk mendengarkan musik tanpa batas kapan pun dan di mana pun kamu mau. Tak perlu khawatir, sebab dibuat dengan teknologi terkini sehingga suara bass yang dihasilkan dijamin nendang banget dan pastinya tidak akan membuat telinga kamu sakit.

Lain halnya dengan true wireless earphone yang sebelumnya, ternyata Mifa X3 punya struktur batang di dua earpiecenya. Tetapi tidak akan berdampak banyak ke penggunaan, maka bisa memberikan kestabilan yang sempurna pada saat earpiece terpasang di telinga kamu.

Keunggulan lain yang dimiliki Mifa X3 adalah earphone tersebut juga mendukung konektifitas Bluetooth 5.0 yang lebih cepat dan bisa mengantarkan audio bitrate yang lebih tinggi.

3. Nillkin Liberty E1

Nillkin Liberty E1

Menjadi salah satu earphone terbaik 2019 yang juga dibanderol dengan harga terjangkau, Nillkin Liberty E1 ternyata memiliki banyak kelebihan. Pada dasarnya earphone TWS dari merk Nillkin tersebut diberi nama Liberty sebab akan membebaskan penggunanya dari kebutuhan mengisi daya earphone wireless.

Alasannya, earphone tersebut sudah dilengkapi dengan enclosure atau casing Nillkin Liberty dengan kapasitas 1500 mAh. Ini tentu sangat besar sekali jika dibandingkan dengan enclosure earphone TWS yang lain.

Selain hal tersebut, meskipun memiliki ukuran casing yang besar, tetapi pada kenyataannya earphone TWS tersebut tetap berfungsi dengan baik dan akan langsung berdampak ke kamu dengan mobilitas tinggi. Earphone Nillkin Liberty E1 lebih cocok untuk kamu yang mengutamakan daya tahan baterai earphone wireless besar.

Baca Juga: Kumpulan Aplikasi Equalizer Terbaik untuk Tingkatkan Kualitas Musikmu

4. Redmi Airdots

Redmi Airdots

Rekomendasi berikutnya adalah Redmi Airdots yang juga tidak kalah menariknya untuk kamu pilih dan miliki. Earphone TWS dari brand Xiaomi ini selain ditawarkan dengan harga murah, soal kualitas kamu juga sudah tidak perlu meragukannya lagi.

Redmi Airdots hadir dalam pilihan warna hitam matte yang tampak sangat elegan sekali. Tidak hanya itu, earphone Redmi tersebut juga sudah dilengkapi dengan berbagai fitur terkini, sama seperti yang ada di Xiaomi Mi Airdots Lite. Hanya saja, banderolan harganya lebih murah dari Xiaomi Mi Airdots Lite.

5. QCY T1C

QCY T1C

Meskipun hanya hadir dengan warna hitam, tetapi QCY T1C tetap terlihat elegan kok. Earphone tersebut merupakan opsi selanjutnya yang ada dalam daftar ini. Alasannya tidak lain karena harga yang ditawarkan murah. Untuk meminangnya kamu hanya perlu siapkan budget tak lebih dari Rp 300 ribu rupiah. Meskipun demikian QCY T1C menawarkan kualitas audio yang sangat baik sekali.

Earphone tersebut bahkan memiliki tombol fisik yang akan memberikan fungsi playback berbeda di earpiece kanan dan kiri. Tapi sayangnya, enclosure atau casing yang dimilikinya ternyata tidak memiliki menutup.

6. Xiaomi Mi Airdots Lite

Xiaomi Mi Airdots Lite

Jika dilihat secara skema warna, earphone Xiaomi terbaik satu ini memang hampir mirip dengan Apple Airpods yang memiliki desain stylish, bersih dengan warna putih yang mendominasi. Dua earpiecenya pun memiliki bentuk oval yang tentunya akan sangat nyaman di telingamu.

Earpiece terbaik dari Xiaomi tersebut bahkan punya tombol sentuh untuk berbagai perintah playback, seperti next, play, pause, previous, dan aktivasi asisten virtual sperti Cortana dan Google Assistant. Makanya tidak heran jika earphone true wireless tersebut masuk dalam daftar earphone terbaik dan murah yang layak banget kamu pertimbangkan untuk dibeli.

So, tunggu apalagi? Segera beli earphone true wireless murah di atas dan dapatkan kemudahan mendengarkan musik tanpa batas kapan pun dan di mana pun kamu mau!

Artikel SebelumnyaGak Perlu Minder! Ini Tips Tetap Percaya Diri Saat Menstruasi
Artikel Selanjutnya10 Tempat Kuliner di Lumajang yang Paling Favorit
Leli Firma
hallo... I write and travel to live. Love taking candid pics and always find time for my family coz they`re my treasure. Saya mulai aktif di dunia tulis menulis sejak 2014 dan sudah banyak artikel yang saya tulis, terutama untuk niche tekno dan kesehatan. Thank you for visiting Koran.id dan jangan lupa bagikan artikel di atas agar bermanfaat juga untuk sahabat kamu. ^_^

Tinggalkan Komentar

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini