10 Rekomendasi Merek Vitamin Mata Terbaik yang Bagus dan Aman

635
Merek Vitamin Mata
Merek Vitamin Mata

Koran.id – Mata merupakan salah satu bagian tubuh yang penting untuk dijaga kesehatannya. Salah satu langkah perawatan pada mata adalah dengan rutin memberinya vitamin untuk menjaga kesehatannya. Di pasaran ada banyak jenis dan merek vitamin mata yang bisa dibeli, yang pasti masing-masing produk memiliki keunggulan tersendiri. Beberapa produk bahkan sangat direkomendasikan oleh para ahli kesehatan untuk diaplikasikan pada mata secara rutin.

Selain pemberian vitamin mata, kamu juga perlu menyeimbangkannya dengan mengonsumsi sayur dan buah yang memiliki khasiat baik untuk mata. Hal ini berguna untuk memperbaiki fungsi mata sehingga menjadi lebih sehat dan terhindar dari berbagai masalah pada mata. Mengenai produk vitamin untuk menjaga kesehatan mata, berikut ini ada beberapa rekomendasi terbaiknya yang bisa kamu pilih. Yuk simak ulasan selengkapnya di bawah ini!

Daftar Merek Vitamin Mata Terbaik yang Bagus dan Aman

Produk vitamin untuk mata yang ada di pasaran biasanya dilengkapi dengan berbagai jenis kandungan yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan setiap orang. Misalnya saja kandungan vitamin A yang berguna untuk memfokuskan dan mempertajam pandangan mata. Selain itu, ada pula kandungan antioksidan yang berguna untuk mencegah radikal bebas, dan juga zeaxanthin yang berguna untuk mencegah pembentukan katarak.

Memilih produk vitamin mata memang perlu berbagai pertimbangan, disamping itu juga harus memperhatikan keamanan dari produk tersebut. Agar tidak salah pilih, berikut ini ada beberapa rekomendasi merek vitamin mata yang bagus dan aman bisa kamu jadikan pilihan, di antaranya:

1. Wellness Ocucare

Wellness Ocucare
Wellness Ocucare

Yang pertama ada produk vitamin untuk mata brand Natural Nutrindo yang diberi nama Wellness Ocucare. Di dalamnya diperkaya dengan berbagai kandungan yang bagus untuk kesehatan mata, mulai dari vitamin C, vitamin E, lutein, grape seed, billberry, dan beberapa jenis kandungan lainnya. Produk satu ini dikhususkan untuk orang dewasa, di mana untuk cara mengonsumsinya yakni 1 tablet per hari.

Produk vitamin mata Wellness Ocucare ini sangat direkomendasikan bagi kamu yang menderita penyakit diabetes dan memiliki gangguan penglihatan, di mana pandangan menjadi kabur. Penyakit diabetes menjadi penyebab utama seseorang mengalami yang namanya gangguan retinopati diabetik. Dan sebagai pengatasian serta sekaligus pencegahan, kamu bisa mengonsumsi vitamin satu ini.

2. Blackmores Lutein Vision

Blackmores Lutein Vision
Blackmores Lutein Vision

Berikutnya ada produk vitamin mata bernama Blackmores Lutein Vision yang menjadi pilihan favorit bagi banyak orang. Sudah tidak perlu diragukan lagi soal kualitas dan kandungan yang digunakan di dalam produk tersebut. Banyak orang yang merasakan khasiat terbaik dari produk ini untuk penglihatannya. Khususnya gangguan rabun dekat, ini bisa dicegah dengan baik dengan mengonsumsi produk vitamin mata satu ini.

Blackmores Lutein Vision sendiri diperkaya dengan kandungan lutein yang dipercaya bisa mencegah dan memperlambat rabun dekat dialami oleh mata. Selain itu, kandungan antioksidan di dalam produk vitamin ini akan melindungi mata dari radikal bebas. Selain kandungan tersebut, di dalamnya juga terdapat kandungan vitamin E dan selenium sebagai pelengkapnya.

3. Indofarma Biovision

Indofarma Biovision
Indofarma Biovision

Kali ini ada produk vitamin terbaik untuk kesehatan mata dari brand Indofarma, yakni bernama Indofarma Biovision. Hadir dalam bentuk kapsul, direkomendasikan untuk kamu mengonsumsi vitamin mata ini 1 kapsul per hari secara rutin. Mengonsumsinya secara rutin akan membantu mata terlindungi dari radikal bebas yang bisa menyebabkan berbagai efek buruk pada mata.

Beberapa hal buruk yang dialami mata akibat dari paparan radikal bebas yakni degenerasi macula dan katarak. Jika tidak segera ditangani, kondisi terparah yang bisa dialami seseorang yakni kebutaan. Indofarma Biovision akan membantu mencegah masalah tersebut berkat kandungan antioksidan di dalamnya. Dibandingkan dengan produk vitamin buat mata lainnya, Indofarma Biovision ini bisa dibilang yang paling murah tetapi tidak murahan.

4. Puritan’s Pride Lutigold Lutein 20 mg

Puritan's Pride Lutigold Lutein 20 mg
Puritan’s Pride Lutigold Lutein 20 mg

Berbeda dengan produk vitamin untuk mata lainnya, Puritan’s Pride Lutigold Lutein 20 mg hadir dengan bentuk softgel. Kamu akan lebih mudah mengonsumsinya karena bentuknya yang mudah ditelan dan bertekstur tidak terlalu keras. Di dalamnya terdapat kandungan lutein yang cukup tinggi, di mana kandungan ini akan membantu menjaga kesehatan penglihatan mata. Selain itu, terdapat pula kandungan zeaxanthin yang bisa mencegah munculnya katarak.

Puritan’s Pride Lutigold Lutein 20 mg sendiri sangat direkomendasikan untuk dikonsumsi bagi Anda yang sering beraktivitas di bawah sinar matahari langsung. Paparan sinar matahari bisa merusak jaringan mata, dan penting untuk memberikannya perlindungan dengan mengosumsi vitamin satu ini. Di dalamnya diperkaya dengan karotenoid yang akan menjaga kesehatan mata dan melindunginya dari kerusakan akibat paparan sinar matahari.

5. Sidomuncul Bilberry Carrot

Sidomuncul Bilberry Carrot
Sidomuncul Bilberry Carrot

Sebagian besar masyarakat Indonesia pasti sudah tidak asing lagi dengan brand jamu-jamuan Sidomuncul. Berbagai produk sudah diproduksinya sejak lama dan hingga saat ini produk yang diproduksinya selalu menjadi pilihan utama masyarakat Indonesia dari semua kalangan usia. Salah satunya adalah Sidomuncul Bilberry Carrot yang merupakan produk vitamin terbaik untuk mata.

Produk vitamin untuk mata yang dikhususkan untuk orang dewasa ini memiliki kandungan utama billberry dan wortel. Kedua bahan utama tersebut memang dikenal berkhasiat bagi bagi mata. Wortel kaya akan vitamin A yang baik untuk ketajaman penglihatan. Sementara billberry berkhasiat untuk mencegah retinopati diabetik. Selain itu, ada pula kandungan vitamin C dan vitamin B2 yang juga bermanfaat baik bagi kesehatan mata.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Merek Softlens yang Bagus dan Aman untuk Mata

6. Nature’s Way Blue Light Eye Defence

Nature's Way Blue Light Eye Defence
Nature’s Way Blue Light Eye Defence

Untuk produk vitamin mata bernama Nature’s Way Blue Light Eye Defence ini sangat direkomendasikan untuk dipilih bagi kamu yang setiap harinya beraktivitas di depan layar gadget. Mengonsumsi produk vitamin satu ini akan membantu memelihara kesehatan mata, meski sering menatap layar gadget. Kita tahu, menatap terlalu lama layar gadget akan mengakibatkan berbagai gangguan pada penglihatan.

Di dalam produk vitamin mata Nature’s Way Blue Light Eye Defence ini terdapat berbagai kandungan yang baik bagi kesehatan mata. Mulai dari kandungan lutein, billberry dan juga zeaxanthin. Kombinasi ketiga kandungan tersebut akan menjaga mata dari paparan sinar biru dari perangkat gadget.

7. Eyevit

Eyevit
Eyevit

Produk vitamin untuk kesehatan mata lainnya bisa kamu pilih yakni bernama Eyevit. Produk satu ini diperkaya dengan kandungan vitamin A yang akan mencegah pandangan mata kabur. Selain itu, ada pula kandungan zeaxanthin yang dikenal sebagai kandungan terbaik untuk mencegah pembentukan katarak pada mata, sehingga memperkecil risiko kebutaan.

Bukan hanya itu saja, ada pula kandungan billberry dan retinol yang juga berkhasiat baik bagi kesehatan mata. Mata minus, mata lelah dan gangguan mata lain akibat paparan sinar biru dari gadget juga bisa diatasi dan dicegah dengan baik oleh produk vitamin satu ini.

8. Visionace

Visionace
Visionace

Jika kamu mencari produk vitamin untuk mata dan sekaligus bisa menjaga daya tahan tubuh, maka produk dari Vitabiotics ini bisa dijadikan pilihan. Diberi nama Visionace, produk vitamin satu ini menjadi salah satu yang paling laris di pasaran, meskipun harga banderolnya terbilang lumayan mahal.

Kemampuan melindungi dan memelihara kesehatan mata, serta menjaga daya tahan tubuh didapat dari beberapa kandungan terbaik di dalamnya. Mulai dari kandungan ekstrak billberry, vitamin A, vitamin B2, cooper, selenium dan beberapa kandungan pendukung lainnya. Dikhususkan untuk orang dewasa, Visionace ini bisa kamu konsumsi sebanyak 1 tablet pe hari.

9. Bioglan Multi+Vision Advanced

Bioglan Multi+Vision Advanced
Bioglan Multi+Vision Advanced

Kali ini ada produk vitamin bagi mata yang diproduksi oleh brand ternama asal Australia, yakni bernama Bioglan Multi+Vision Advanced. Produk vitamin satu ini sudah menjadi produk kepercayaan banyak orang, khususnya di Indonesia. Salah satu alasannya mungkin karena perusahaan yang memproduksinya, di mana mereka merupakan salah satu periset obat yang sudah berdiri sejak tahun 1990-an.

Untuk produk vitamin Bioglan Multi+Vision Advanced ini diperkaya dengan kandungan sangat lengkap dan baik untuk kesehatan mata. Mulai dari kandungan lutein, zeaxanthin, zinc, riboflavine, selenium, dan juga zat besi. Kombinasi beberapa kandungan ini akan membantu menjaga kesehatan retina dan makula sehingga mata terhindar dari berbagai gangguan, seperti mata minus, pandangan kabur, katarak, rabun dekat/jauh dan lain sebagainya.

10. Realfood Bright Sight

Realfood Bright Sight
Realfood Bright Sight

Dan pilihan merek vitamin mata terbaik yang aman terakhir yakni bernama Realfood Bright Sight. Kandungan lengkap yang ada di dalamnya dipercaya mampu memberikan perlindungan pada mata, sehingga mata tetap sehat dan penglihatan jelas. Khususnya bagi kamu yang memiliki rutinitas harian di depan layar gadget, sangat direkomendasikan untuk mengonsumsi vitamin satu ini.

Mengonsumsi Realfood Bright Sight akan memberikan perlindungan pada mata, sehingga mata akan terhindar dari gangguan akibat paparan blue light dari gadget. Selain itu, beberapa gangguan mata lainnya seperti, katarak, mata rabun, hingga pandungan kabur bisa dicegah dengan baik dengan pengonsumsian vitamin ini.

Itulah tadi beberapa rekomendasi merek vitamin mata terbaik yang aman dan bagus bisa kamu jadikan pilihan. Semoga informasi di atas bermanfaat.

Artikel Sebelumnya10 Rekomendasi Produk Pembersih Wajah Pria Terbaik
Artikel Selanjutnya10 Rekomendasi Merek DVD Player Murah yang Bagus dan Awet
Abdul Wafi
Jujur dulu saya gak suka nulis. Tapi setelah kenal dengan dunia blogging, minat menulis mulai tumbuh. Sudah banyak artikel yang saya tulis, baik untuk blog pribadi atau milik klien. Paling suka menulis niche Tekno, Gaming, Wisata, Lifestyle, dan Kesehatan. Niatnya hanya satu, ingin berbagi ke sesama melalui tulisan.

Tinggalkan Komentar

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini