10 Rekomendasi Merek Hairspray untuk Wanita Terbaik

324
Merek Hairspray untuk Wanita
Merek Hairspray untuk Wanita

Koran.id – Bagi wanita yang tidak berhijab, tatanan rambut akan sangat mempengaruhi penampilannya. Agar rambut terlihat rapi dan tidak mudah acak-acakan kita bisa memanfaatkan yang namanya hairspray. Di pasaran sudah ada banyak merek hairspray untuk wanita yang bisa dijadikan pilihan. Tentunya masing-masing merek tersebut memiliki kelebihan tersendiri yang menjadi daya tariknya.

Hairspray sendiri umumnya berbentuk cair yang kemas dalam botol spray, kemudian penggunaannya bisa langsung disemprotkan ke rambut. Dengan demikian kamu akan tampil lebih mempesona dengan tatanan rambut yang rapi dan menwan. Mungkin karena banyaknya pilihan produk hairspray wanita membuatmu bingung memilihnya. Tidak perlu khawatir, karena pada artikel kali ini akan memberikan rekomendasi hairspray terbaik yang bisa kamu pilih. Informasi selengkapnya bisa kalian simak di bawah ini.

Daftar Merek Hairspray untuk Wanita Terbaik

Menggunakan hairspray perlu disesuaikan dengan gaya rambut yang kamu miliki. Dalam hal ini ada beberapa jenis hairspray yang memiliki efek berbeda-beda ketika diaplikasikan ke rambut. Yang pertama ada Hold Hiarspray yang memilik efek menjaga dan mempertahankan gaya rambut. Kemudian kedua ada Flexible Styling Hairspray yang fungsinya untuk membuat rambut lembut mengembang. Serta yang ketiga ada Volumizing Hairspray yang lebih cocok digunakan oleh pemilik rambut tipis agar tampak lebih tebal dan bervolume.

Selain efek yang diberikan, kamu juga perlu memperhatikan kandungan yang dimiliki pada produk hairspray. Misalnya saja hairspray dengan kandungan pelembap yang cocok untuk pemilik rambut kering dan gaya rambut yang mudah berubah. Kemudian ada pula kandungan Panthenol yang dapat membuat rambut tampak lebih bersinar, kuat dan tebal. Selain itu, ada beberapa kandungan bahan lain yang menjadi pelengkap dari hairspray dan bisa kamu pilih sesuai kebutuhan.

Hairspray sendiri bukan hanya cocok digunakan oleh wanita saja, melainkan juga pria. Namun, kandungan yang tersedia di dalamnya mungkin berbeda, sehingga disarankan untuk memilih hairspray yang sesuai gendernya. Untuk wanita bisa memilih hairspay khusus wanita, sementara untuk pria bisa memilih produk hairspray yang memang khusus untuk rambut pria. Adapun beberapa rekomendasi merek hairspray untuk wanita yang bagus selengkapnya, sebagai berikut:

1. Mayon Hairspray Khusus Sanggul

Mayon Hairspray Khusus Sanggul
Mayon Hairspray Khusus Sanggul

Pilihan hairspray terbaik untuk wanita yang pertama yakni Mayon Hairspray Khusus Sanggul. Sesuai namanya, produk hairspray satu ini khusus digunakan untuk tatanan rambut sanggul agar terlihat lebih rapi sasakannya dan tidak mudah berubah. Selain itu, hairspray ini juga bisa kamu aplikasikan pada poni agar terlihat mengembang sempurna. Kamu yang ingin tampil cantik dengan sanggul ala pramugari, sangat disarankan untuk memilih hairspray satu ini.

Mayon Hairspray Khusus Sanggul sendiri bisa kamu temukan dengan mudah di pasaran, baik di toko online maupun offline. Sementara untuk harganya terbilang sangat terjangkau, sehingga membuatmu lebih hemat untuk urusan menjaga penampilan cantik. Setelah penggunaannya, disarankan untuk membersihkan rambut dengan baik hingga tanpa sisa. Jika tidak, maka hal ini akan membuat rambut mengeras dan susah untuk diatur.

2. TRESemmé Volume Thickening Hair Spray

TRESemmé Volume Thickening Hair Spray
TRESemmé Volume Thickening Hair Spray

TRESemmé merupakan salah satu merek produk perawatan rambut yang terkenal dan menjadi pilihan favorit banyak wanita di dunia. Mereka juga menghadirkan produk hairspray yang punya fungsi baik untuk penataan rambut agar terlihat mempesona. Hairspray satu ini lebih cocok digunakan bagi kamu yang memiliki rambut tipis. Penggunaan hairspray ini akan membuat rambut tampak lebih tebal dan bervolume, sehingga kamu bisa tampil lebih cantik.

Tidak akan ada lagi yang namanya rambut lepek sehabis keramas jika kamu mengaplikasikan TRESemmé Volume Thickening Hair Spray ini. Hasilnya cukup natural dan terasa lembut, serta rambut bervolume ini akan dipertahankan dalam waktu cukup lama. Sementara untuk harganya sendiri bisa dibilang lumayan mahal, yakni sekitar Rp 150 ribuan.

3. Rudy Hadisuwarno Cosmetics Hair Spray Non Aerosol Super Strong

Rudy Hadisuwarno Cosmetics Hair Spray Non Aerosol Super Strong
Rudy Hadisuwarno Cosmetics Hair Spray Non Aerosol Super Strong

Jika kamu mencari hairspray terbaik dengan harga murah, produk hairspray dari brand lokal ini bisa dijadikan pilihan. Rudy Hadisuwarno Cosmetics Hair Spray Non Aerosol Super Strong sangat cocok untuk dipilih agar bisa tampil cantik dengan tatanan rambut yang sempurna. Produk hairspray satu ini dilengkapi dengan formula yang cepat kering dan tidak lengket, sehingga sangat nyaman digunakan.

Rudy Hadisuwarno Cosmetics Hair Spray Non Aerosol Super Strong dibuat dari kombinasi bahan kecantikan yang tidak hanya dapat mempertahankan tatanan rambut, melainkan juga dapat merawat kesehatan rambut. Beberapa kandungan bahan yang digunakan dalam pembuatannya, seperti ginseng, UV filter, dan juga Pro Vitamin B5. Selain itu, produk hairspray ini juga bebas aerosol, yang mana bahan tersebut cukup berbahaya jika sampai terhirup.

3. Makarizo Hair Spray – Rock Solid Hold

Makarizo Hair Spray - Rock Solid Hold
Makarizo Hair Spray – Rock Solid Hold

Selanjutnya ada produk hairspray dari Makarizo yang juga sangat direkomendasikan untuk kamu pilih. Menggunakan Makarizo Hair Spray – Rock Solid Hold akan memberikan efek tatanan rambut yang dipertahankan cukup kuat dan dalam waktu cukup lama. Memiliki tingkat kekauan yang tinggi, tatanan rambut akan dapat dipertahankan hingga waktu 24 jam tanpa penyemprotan ulang.

Penggunaan Makarizo Hair Spray – Rock Solid Hold ini juga tidak meninggalkan residu di rambut, sehingga sangat aman untuk penggunaan sehari-hari. Karena memiliki level kekauan rambut yang tinggi, sehingga kamu mungkin akan kesulitan untuk membersihkannya.

4. L’Oréal Tecni Art Air Fix Hairspray

L'Oréal Tecni Art Air Fix Hairspray
L’Oréal Tecni Art Air Fix Hairspray

Kali ini ada produk hairspray wanita dari merek ternama L’Oréal, yakni L’Oréal Tecni Art Air Fix Hairspray. Ditawarkan seharga Rp 189 ribuan, produk hairspray satu ini menjadi salah satu yang paling disukai oleh banyak wanita di Indonesia khususnya. Penggunaannya akan memberikan efek curly dan berkilau pada rambut, sehingga akan menunjang penampilan cantikmu.

Menyemprotkan L’Oréal Tecni Art Air Fix Hairspray akan memberikan kekakuan pada rambut yang cukup tinggi dan tahan lama. Tatanan rambut akan mampu dipertahankan cukup lama dan tidak mudah berubah. Penggunaannya tersebut sangat nyaman, dikarenakan cepat kering dan mudah meresap di rambut. Yang menarik lagi, L’Oréal Tecni Art Air Fix Hairspray ini tidak meninggalkan residu di rambut.

5. Angel Orange Flower Finishing Hair Spray

Angel Orange Flower Finishing Hair Spray
Angel Orange Flower Finishing Hair Spray

Sementara untuk kamu yang mencari produk hairspray yang terbuat dari bahan organik, produk hairspray satu ini bisa dijadikan pilihan. Dengan kandungan bahan organik di dalamnya, Angel Orange Flower Finishing Hair Spray dapat menjaga tatanan rambut dan sekaligus memberi perawatan pada rambut.

Selain itu, Angel Orange Flower Finishing Hair Spray juga punya kemampuan untuk melindungi rambut dari paparan sinar UV. Untuk kamu yang setiap harinya harus beraktivitas di luar ruangan, sangat cocok untuk menggunakan hairspray satu ini. Bagi kamu pemilik jenis kulit sensitif juga disarankan untuk memilih hairspray ini, dikarenakan tidak ada kandungan bahan berbahaya di dalamnya.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Merek Masker Rambut Setelah Smoothing Terbaik

6. Mylea Lancry Ultra Strong Hairspray

Mylea Lancry Ultra Strong Hairspray
Mylea Lancry Ultra Strong Hairspray

Mylea Lancry Ultra Strong Hairspray juga menjadi saran produk hairspray untuk wanita lainnya yang bisa kamu pilih. Penggunaannya pada rambut akan memberikan efek tatanan rambut yang tetap rapi dalam jangka waktu cukup lama. Meski demikian, setelah penggunaannya kamu masih tetap bisa menyisir rambut sewaktu-waktu jika memang dibutuhkan.

Menyemprotkan Mylea Lancry Ultra Strong Hairspray ke rambut juga tidak memberikan efek lengket, sehingga lebih nyaman digunakan. Produk hairspray satu ini cukup banyak diminati karena kualitasnya yang bagus dan efek yang diberikannya yang dapat membuat penampilan wanita semakin mempesona.

7. Living Proof Flex Shaping Hairspray

Living Proof Flex Shaping Hairspray
Living Proof Flex Shaping Hairspray

Tidak seperti hairspray lainnya yang memiliki efek super kaku pada rambut sehingga tatanannya sulit untuk dirubah. Menggunakan Living Proof Flex Shaping Hairspray ini kamu tetap bisa gaya rambut sewaktu-waktu setelah penggunaannya. Rambut akan lebih mudah untuk diatur dengan menggunakan sisir atau bahkan hanya dengan tangan saja.

Tatanan rambut akan tetap terjaga dengan baik, serta tidak menimbulkan rasa lengket di rambut setelah pemakaiannya. Formula ringan yang digunakan di dalamnya, membuat Living Proof Flex Shaping Hairspray ini cocok dan aman digunakan untuk sehari-hari. Untuk harganya mungkin bisa dibilang sangat mahal, yakni sekitar Rp 430 ribuan per botol ukuran 246ml.

8. Schwarzkopf Silhouette Super Hold Hairspray

Schwarzkopf Silhouette Super Hold Hairspray
Schwarzkopf Silhouette Super Hold Hairspray

Menggunakan Schwarzkopf Silhouette Super Hold Hairspray akan mampu mempertahankan tatanan dan gaya rambut dalam waktu cukup lama, bahkan bisa sampai seharian. Efek super hold yang diberikannya membuat kekauan rambut akan terjaga dengan baik, sehingga penampilan cantikmu juga dapat bertahan lama.

Penggunaan Schwarzkopf Silhouette Super Hold Hairspray juga tidak menimbulkan rasa lengket sehingga nyaman digunakan. Kebanyakan hairspray dengan level kekauan tinggi biasanya akan sulit untuk dibersihkan. Namun, tidak dengan produk Schwarzkopf Silhouette Super Hold Hairspray ini, yang mana kamu akan sangat mudah membersihkannya dan tidak butuh waktu yang lama.

9. Miranda Keratin Smoothing Spray

Miranda Keratin Smoothing Spray
Miranda Keratin Smoothing Spray

Miranda Keratin Smoothing Spray merupakan produk terbaik untuk menjaga tatanan rambut sehingga pemakainya bisa tampil cantik. Penggunaan hairspray satu ini akan memberikan efek halus pada rambut dan anti kusut. Menyemprotkannya ke rambut juga tidak memberikan efek lengket sehingga nyaman digunakan.

Selain itu, Miranda Keratin Smoothing Spray juga berkhasiat untuk merawat dan menutrisi rambut berkat kandungan keratin yang ada di dalamnya. Dengan demikian, kesehatan rambut akan lebih terjaga dan terhindar dari kerusakan. Ditambah lagi dengan kandungan Moroccan Argan Oil di dalam yang membuat keelastisan rambut lebih terjaga serta membuatnya tampak lembut dan berkilau.

10. Percy & Reed Reassuringly Firm Session Hold Hairspray

Percy & Reed Reassuringly Firm Session Hold Hairspray
Percy & Reed Reassuringly Firm Session Hold Hairspray

Dan pilihan merek hairspray untuk wanita terbaik yang terakhir ada Percy & Reed Reassuringly Firm Session Hold Hairspray. Mengaplikasikan hairspray satu ini ke rambut akan mempertahankan tatanannya lebih lama dan tampak menawan. Dengan demikian kamu bisa tampil cantik mempesona hingga seharian.

Selain itu, penggunaan Percy & Reed Reassuringly Firm Session Hold Hairspray ini juga dapat melindungi rambut dari kerusakan akibat paparan sinar UV. Kemampuan ini didapat dari kandungan Ultra-fine mist dan bahan aktif lainnya yang digunakan dalam pembuatan hairspray ini. Percy & Reed Reassuringly Firm Session Hold Hairspray dijual dengan 2 ukuran kemasan yang berbeda, yakni ukuran 50ml dan 250ml.

Itulah tadi beberapa rekomendasi merek hairspray untuk wanita terbaik yang bisa kamu pilih dan gunakan. Semoga informasi di atas bermanfaat.

Artikel Sebelumnya10 Rekomendasi Merek Obat Penghilang Panu Paling Ampuh
Artikel Selanjutnya10 Rekomendasi Merek Hairspray untuk Pria yang Bagus
Abdul Wafi
Jujur dulu saya gak suka nulis. Tapi setelah kenal dengan dunia blogging, minat menulis mulai tumbuh. Sudah banyak artikel yang saya tulis, baik untuk blog pribadi atau milik klien. Paling suka menulis niche Tekno, Gaming, Wisata, Lifestyle, dan Kesehatan. Niatnya hanya satu, ingin berbagi ke sesama melalui tulisan.

Tinggalkan Komentar

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini