Kumpulan Video Game Terbaik dan Paling Laris di Dunia, Pernah Mainkan?

1319
Video Game Terbaik

Koran.id – Pecinta gaming pastinya sudah tahu kan, mana saja video game terbaik yang berhasil mendapatkan jumlah penjualan paling banyak di dunia? Dari sekian banyaknya game yang dibuat oleh para produsen gaming, ternyata tidak semua game buatannya tersebut diminati oleh banyak gamer. Bahkan ada beberapa diantaranya justru menjadi game gagal produksi, alias hanya diminati oleh beberapa gamer saja. Game – game inilah yang kemudian ditarik kembali di pasaran oleh produsen.

Asal kamu tahu saja, bahwa pada dasarnya keberlangsungan perkembangan video game ini sangat bergantung sekali pada jumlah penjualannya. Apabila game tersebut terjual dalam jumlah yang sangat sedikit sekali, maka bukan tidak mungkin juga jika pada akhirnya judul game ini tidak dilanjutkan. Di dunia gaming, sudah menjadi hal yang lumrah jika ada judul game yang gagal dan ada pula judul game yang justru meraih kesuksesan luar biasa untuk masalah penjualannya.  

Namun untuk kali ini saya kasih tahu kamu tentang beberapa video game yang terbaik dengan penjualannya sangat menakjubkan. Bahkan bisa dibilang, rekor yang berhasil diraihnya bakalan susah untuk dipecahkan. Game – Game tersebut juga diklaim jadi game paling laris di dunia. Apa saja? Simak selengkapnya di sini! Mungkin salah satunya ada yang pernah kamu mainkan.

Kumpulan Video Game Terbaik dna Paling Laris di Dunia

Tetris

Tetris

Siapa yang menyangka jika game yang hadir dengan grafis sangat sederhana satu ini, bahkan diklaim menjadi game paling awal yang pernah ada di dunia video game tersebut meraih jumlah penjualan paling banyak dibandingkan game – game terbaik lainnya. Ternyata kesan simpel yang dihadirkan pada game Tetris ini mampu merebut hati banyak para gamer dunia. Luar biasanya lagi, sampai sekarang Tetris tetap memiliki banyak penggemar.

Tetris adalah game yang melatih refleks dan pengambilan keputusan terbaik. Sejauh ini masih belum ada yang mampu menandingi penjualan game Tetris tersebut. Tapi, tidak tahu ya untuk tahun – tahun yang berikutnya. Kita lihat saja!

Wii Sports Resort

Wii Sports Resort

Game lain yang juga mendapatkan jumlah penjualan paling banyak di dunia adalah Wii Sports Resort. Ya, meskipun ada di bawah game Tetris tetapi ternyata game ini tidak kalah menariknya kok untuk dimainkan.

Wii Sports Resort adalah seri yang bisa dikatakan cukup berbeda sekali dari game Wii Sports. Sebagai salah satu game lawas terbaik di 2019, game ini dikenalkan di tahun 2009 silam. Luar biasanya lagi, Wii Sports Resort menjadi game terbaik yang pertama kalinya menggunakan fitur bernama WiiMotionPlus untuk bermain. Di game tersebut juga ada kemampuan bermain layaknya olahraga yang sesungguhnya. Tidak heran jika pada akhirnya membuat game ini begitu populer dan bagus banget digunakan sebagai latihan.

Pokemon Red dan Blue

Pokemon Red dan Blue

Game paling laris di dunia lainnya adalah Pokemon Red dan Blue. Sudah pernah memainkan game ini, belum? Pokemon Red dan Blue pastinya memiliki hati tersendiri di hati para penggemarnya, bahkan sampai saat ini game tersebut tetap jadi yang paling difavoritkan oleh banyak gamer dunia.

Kamu yang ngaku gamer sejati pastinya tahu kan, jika Pokemon Red dan Blue tersebut merupakan game yang mengawali kepopularitasannya game Pokemon di masyarakat. Sejak game ini keluar dari seri GameBoy, nama Pokemon terus meroket hingga ke berbagai pelosok dan format. Digadang – gadang karena game ini juga seri Pokemon masih dapat bertahan sampai sekarang. Luar biasa banget, kan?

New Super Mario Bros

New Super Mario Bros

Memainkan game New Super Mario Bros di setiap hari pastinya tidak akan membuat kamu bosan. Tidak heran jika pada akhirnya game tersebut juga masuk dalam daftar game terlaris di dunia di sepanjang masa. New Super Mario Bros merupakan reboot dari seri klasik game Super Mario Bros.

Game tersebut hadir dengan grafis yang dikembangkan dengan sangat apik hingga akhirnya memiliki gambar yang jauh lebih modern, dan pastinya cocok untuk para pemain generasi baru. Bahkan game ini mendapat gelar sebagai game paling laris di Nintendo DS. Meskipun elemen lama masih diterapkan dalam New Super Mario Bros, tetapi ternyata masih tetap dibumbui dengan fitur terbaru, salah satunya DS Touch Screen.

Baca Juga: Game Bertema Bloodborne Gratis dan Terbaik yang Wajib Kamu Coba

Minecraft

Minecraft

Video game terbaik lainnya yang juga mendapat jumlah penjualan paling laris di dunia adalah Minecraft. Ya, game ini berhasil dijual sebanyak 140 juta kopi. Ini tentu bukan tanpa alasan, Minecraft sendiri dikenal sebagai game terbaik sepanjang masa yang adiktif. Bahkan para pemainnya bisa menghabiskan waktu hingga berjam – jam tanpa merasa bosan atau pun capek memainkan game tersebut.

Sejak dikenalkan di tahun 2011 silam, seri Minecraft sudah terjual dengan jumlah yang banyak banget. Ini tentu saja menjadi pencapaian yang sangat luar biasa sekali. Mengingat Minecraft sendiri tergolong sebagai game yang masuk dekade baru.

Grand Theft Auto V

Grand Theft Auto V

Lalu ada pula Grand Theft Auto V yang juga menjadi game terlaris di dunia. Salah satu hal paling menarik yang membuat game tersebut diminati oleh gamer dunia adalah kebebasan untuk melakukan sesuatu. Ya, di game Grand Theft Auto V ini pemain bisa bebas melakukan sesuatu sesuka hati, dan mungkin saja itu yang pada akhirnya membuat game ini semakin seru dan asyik untuk dimainkan.

Bahkan kepopulerannya semakin meningkat pada saat masuk ke GTA 3, GTA Vice City, dan juga GTA San Andreas. Tetapi demikian, rekor penjualan game tersebut baru benar – benar mencapai tinggi yang tertinggi pada saat masuk ke GTA V.

Nah, itulah beberapa video game terbaik dan paling laris di dunia yang bisa saya sampaikan. Apa salah satu game di atas sudah pernah kamu mainkan?

Artikel SebelumnyaTips Menghadapi Pasangan yang Sibuk Main Game Online
Artikel SelanjutnyaHanya Tinggal Kenangan! Inilah 7 Social Media Terburuk Sepanjang Sejarah yang Berakhir Gagal
Leli Firma
hallo... I write and travel to live. Love taking candid pics and always find time for my family coz they`re my treasure. Saya mulai aktif di dunia tulis menulis sejak 2014 dan sudah banyak artikel yang saya tulis, terutama untuk niche tekno dan kesehatan. Thank you for visiting Koran.id dan jangan lupa bagikan artikel di atas agar bermanfaat juga untuk sahabat kamu. ^_^

Tinggalkan Komentar

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini