7 Merek Lipstik Matte Paling Bagus dan Tahan Lama 2019

2926
Merek Lipstik Matte Paling Bagus

Koran.id – Lipstik menjadi salah satu alat makeup yang bisa dibilang wajib bagi diaplikasikan bagi wanita modern sekarang ini. Lipstik akan mempertegas area bibir dan membuat penampilan wanita semakin cantik sempurna. Dari banyaknya jenis lipstik yang ada saat ini, lipstik matte nampaknya menjadi favorit  bagi wanita masa kini. Lipstik matte dipilih karena bisa menempel lama dibibir meskipun sudah beraktivitas sepanjang hari. Merek lipstik matte paling bagus dan tahan lama lebih banyak dicari, tak lain untuk semakin menyempurnakan penampilan mereka.

Berbicara merek lipstik matte di Indonesia jumlahnya sangat banyak, dan beberapa brand ternyata sudah sangat terkenal sejak jaman dulu. Sebut saja, Wardah yang tidak hanya berfokus pada produk perawatan wajahnya saja, tapi juga mengeluarkan produk lipstik matte.

Merek Lipstik Matte Paling Bagus dan Tahan Lama

1. Wardah Matte Lipstick

Wardah merupakan salah satu brand kecantikan lokal Indonesia yang cukup mampu bersaing dengan produk asing. Wardah Matte Lipstick menjadi salah satu lipstik matte paling bagus dan tahan lama sekarang ini. Sekali mengoleskannya ke bibir, akan membuatnya tampak matte atau kering serta mudah menyatu dengan bibir.

Meskipun berefek kering, tapi lipstik dari Wardah juga memberikan efek melembabkan di bibir. Ini karena produk lipstik matte dari Wardah ini punya kandungan bahan pelembab seperti, minyak zaitun, jojoba, dan juga shea butter. Satu lagi kelebihan dari Wardah Matte Lipstick, yakni tidak mudah pudar meskipun sudah beraktivitas sepanjang hari.

2. Make Over Ultra Hi-Matte Lipstick

Pilihan lipstik matte paling bagus dan tahan lama berikutnya yakni Make Over Ultra Hi-Matte Lipstick. Produk unggulan dari brand Make Over ini diklaim mampu bertahan lama dengan tetap menjaga kelembapan dan kelembutan bibir. Selain itu, penggunaan yang sering juga tidak akan membuat bibir tampak kusam. Ini dikarenakan kandungan bahan minyak jojoba yang ada di dalamnya.

Menggunakan lipstik matte dari Make Over ini diklaim akan mampu bertahan selama 8 jam atau seharian. Jadi, kamu tidak perlu lagi melakukan olesan lipstik berkali-kali dalam seharinya. Tersedia dalam 6 warna berbeda, Make Over Ultra Hi-Matte Lipstick menjadi pilihan favorit banyak wanita.

3. NYX Soft Matte Lip Cream

Kali ini ada produk lipstik matte dari brand NYX Soft Matte Lip Cream yang juga diklaim mampu bertahan lama dan nyaman digunakan. Berbeda dengan merek lipstik sebelumnya, lipstik matte dari NYX ini punya tekstur krim yang ringan dan nyaman di bibir. Krimnya tersebut mampu menempel di bibir dalam waktu yang cukup lama, sangat cocok untuk kamu yang sibuk setiap harinya.

Selain tahan lama, lipstik dari NYX ini juga diklaim mampu menyatu dengan bibir dan kering lebih cepat. Meski begitu, harga yang dibanderol untuk lipstik matte ini bisa lebih mahal dibandingkan sebelumnya.

4. Purbasari Colour Matte Lipstick

Purbasari juga merupakan brand kecantikan lokal dan sudah sejak lama menjadi pilihan favorit wanita Indonesia. Purbasari Colour Matte Lipstick adalah salah satu merek lipstik matte paling bagus dan tahan lama. Selain itu, lipstik matte dari Purbasari ini juga dibanderol dengan harga yang terbilang murah, yakni tidak lebih dari Rp 35 ribuan saja.

Meskipun terbilang sangat murah, tetapi lipstik dari Purbasari ini tidak kalah bagusnya dengan lipstik dari brand internasional. Purbasari Colour Matte Lipstick sendiri punya tekstur sangat ringan serta mudah menyatu di bibir. Selain itu, penggunaannya juga sangat nyaman dengan tampilan yang cantik dan mewah. Purbasari Colour Matte Lipstick ini tersedia dalam beberapa varian warna, dan setiap warna punya kesan tersendiri saat diaplikasikan.

5. Maybelline Color Sensational Creamy Matte

Merek lipstik matte paling bagus dan tahan lama berikutnya bisa kamu jadikan pilihan adalah Maybelline Color Sensational Creamy Matte. Lipstik matte keluaran brand Maybelline ini punya keunggulan mampu menutup bibir secara sempurna dan tampak lebih alami. Ini karena Maybelline Color Sensational Creamy Matte punya tekstur matte yang creamy.

Mengaplikasikan Maybelline Color Sensational Creamy Matte juga tidak akan membuat bibir kering. Lipstik akan mampu bertahan lebih lama dan terasa nyaman serta ringan di bibir.

Baca Juga: 10 Rekomendasi Merek Lipstik Terbaik untuk Semua Jenis Bibir

6. L’Oreal Paris Color Riche Moisture Matte Lipstick

L’Oreal Paris merupakan brand kecantikan ternama yang juga sering dijadikan favorit wanita Indonesia. Tersedia banyak sekali produk kecantikan dari L’Oreal Paris, salah satunya adalah lipstik matte. L’Oreal Paris Color Riche Moisture Matte Lipstick hadir untuk wanita yang ingin selalu tampil cantik seharian tanpa polesan berkali-kali.

L’Oreal Paris Color Riche Moisture Matte Lipstick adalah lipstik matte paling bagus dari L’Oreal Paris dengan hasil tampilan velvet matte finish. Penggunaannya akan membuat bibir tampak cantik dengan tetap menjaga kelembapan bibir. Ini karena adanya kandungan bahan minyak jojoba yang ada di dalamnya.

7. Mineral Botanica Soft Matte Lip Cream

Dan merek lipstik matte paling bagus dan tahan lama yang terakhir adalah Mineral Botanica Soft Matte Lip Cream. Penggunaan lipstik matte dari Mineral Botanica ini sangat nyaman di bibir. Menyatu sempurna dengan bibir serta sangat tahan lama, dan juga tidak akan membuat bibir kering. Tidak butuh waktu lama untuk mendapatkan kesan matte dengan penggunaan lipstik ini, hanya butuh sekitar 10 detik saja.

Tidak hanya itu saja, Mineral Botanica Soft Matte Lip Cream juga punya aroma seperti permen karet. Tampilan warna yang diberikan juga tampak alami dan mewah, akan membuatmu tampil cantik seharian.

Itulah tadi beberapa merek lipstik matte paling bagus dan tahan lama bisa kamu jadikan pilihan. Jadikan penampilan cantik sempurna dengan polesan bibir yang mewah serta tahan lama.

Artikel Sebelumnya7 Jenis Buah untuk Mengobati Maag Saat Kambuh Paling Efektif
Artikel Selanjutnya7 Tempat Wisata Kekinian di Bandung yang Instagramable Banget
Abdul Wafi
Jujur dulu saya gak suka nulis. Tapi setelah kenal dengan dunia blogging, minat menulis mulai tumbuh. Sudah banyak artikel yang saya tulis, baik untuk blog pribadi atau milik klien. Paling suka menulis niche Tekno, Gaming, Wisata, Lifestyle, dan Kesehatan. Niatnya hanya satu, ingin berbagi ke sesama melalui tulisan.

Tinggalkan Komentar

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini